
Dukungan demi dukungan terus mengalir kepada pasangan calon bupati dan wakil bupati Sumenep nomor urut 01 Achmad Fauzi-Hj Dewi Khalifah (Fauzi-Nyai Eva) pada pilkada serentak 9 Desember 2020 mendatang.
Kali ini, tokoh kharismatik KH Ramdlan Siraj mengutarakan penilaian positifnya terhadap Fauzi yang dipandang layak menjadi orang nomor satu di Kabupaten Sumenep. Sebab, program-program yang ditawarkan pasangan Fauzi-Nyai Eva lebih memberikan harapan untuk Sumenep lebih baik ke depan.
Baca Juga : Srikandi PP Banyuwangi Siap Menangkan Ipuk-H Sugirah
Hal tersebut disampaikan mantan bupati Sumenep dua periode itu setelah dirinya menyaksikan debat kedua calon bupati dan wakil bupati Sumenep pada Senin (23/11/2020) malam. "Saya sebagai orang yang pernah berkhidmat untuk Kabupaten Sumenep ini menilai pasangan Fauzi-Eva lebih memberikan harapan kepada Sumenep ke depan," kata Kiai Ramdlan yang juga sebagai pengasuh Pondok Pesantren Nurul Islam Karang Cempaka, Bluto, ini, Selasa (24/11/2020).
Tidak hanya itu. Komitmen Achmad Fauzi yang ingin melanjutkan dan meningkatkan program kepemimpinan bupati Sumenep sebelum-sebelumnya dinilai sebagai hal positif.
"Pada prinsipnya, kepemimpinan itu adalah estafet. Makanya, pemimpin-pemimpin sebelumnya telah melakukan upaya-upaya yang terbaik. Tinggal bagaimana hal-hal yang mungkin kurang. Itu disempurnakan. Dikembangkan. Makanya saya menganggap, Pak Fauzi ini lebih memberikan harapan untuk Sumenep ke depan," pungkasnya.